PGN Sambut Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional

Bisnisjatim.id, Surabaya – PT PGAS Solution (PGN Solution) gelar pembukaan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional pada Jumat (12/01) sebagai bentuk komitmennya dalam menjaga keamanan dan keselamatan karyawan di lingkungan kerja.

Bertempat di Gedung Serbaguna Kantor PGN Surabaya, acara peringatan dimulainya Bulan K3 ini mengusung tema “Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha.”

Turut hadir dalam acara tersebut, Direktur Utama PGN Solution Sabaruddin, Kepala Divisi K3PL dan Pengamanan PGN Solution Astrid Taruli Debora, Departement Head Regional HSSE SOR 3 PGN Tri Saksana Nugroho ikut serta menghadiri acara tahunan yang diadakan oleh PGN Solution.

“PGN Solution sudah melewati tahun 2023 dengan baik dari kacamata HSSE. Tidak ada fatality, tidak ada major damage dan tidak ada pelepasan natural gas yang mengakibatkan damage besar. Hal ini patut disyukuri dan dijaga pada tahun-tahun mendatang.” Ungkap Sabaruddin.

Selain itu, Sabaruddin juga menegaskan bahwa tiap-tiap pekerjaan yang dilakukan oleh seluruh pekerja PGN Solution merupakan suatu bentuk kepercayaan dari stakeholder yang patut dijaga demi terjaganya reputasi dan stabilitas bisnis Anak Perusahaan PGN tersebut.

“Perayaan bulan K3 Nasional di tahun ini, diharapkan dapat meningkatkan konsistensi kita dalam menerapkan budaya K3 pada Perusahaan. Bulan K3 Nasional ini akan diisi dengan beberapa rangkaian kegiatan diantaranya edukasi terkait HSSE, Management Walk Through (MWT) dan kegiatan lainnya, serta akan ditutup dengan pemberian reward kepada mitra kerja dalam event vendor day.” Ungkap Astrid Taruli Debora

Rangkaian acara ini diresmikan dengan pembukaan secara simbolis melalui pemukulan gong oleh Direktur Utama PGN Solution Sabaruddin dan Department Head Regional HSSE SOR3 PGN Tri Saksana Nugroho. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan kesadaran budaya Health, Safety, Security, and Environment (HSSE) di Perusahaan.

Acara ini dilanjutkan dengan Safety Riding Awareness yang disampaikan oleh Jusri Pulubuhu dari Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC). Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Management Walkthrough (MWT) ke stasiun Gas Kalisogo dan Kantor Area Sidoarjo oleh Direktur Utama, Kepala Divisi K3PL dan Pengamanan, Kepala Operasi Area Surabaya dan Kepala Operasi Area Sidoarjo. Kegiatan MWT ini bukti wujud keseriusan PGN Solution untuk memastikan implementasi aspek-aspek K3 terlaksana dengan baik di seluruh area kerja. (bj1)