Gandeng Komunitas dan Influencer, CitraLand Driyorejo Optimis Charlene dan Bernhard Segera Sold Out

Surabaya, BisnisJatim.Id – CitraLand Driyorejo CBD terus memacu penjualannya menjelang akhir tahun 2023. Bahkan perumahan milik Ciputra Group ini kembali merilis dua tipe terbaru, Charlene+ dan Benhard. Rumah contoh kedua tipe ini juga sudah jadi.

Untuk itu, CitraLand Driyorejo CBD kembali mengadakan event dengan mengundang para influencer Surabaya dan komunitas Brio-Genk. Diharapkan, dengan kehadiran para influencer dan komunitas mobil brio ini, penjualan tipe Charlene+ dan Bernhard semakin moncer.

Menurut Andreas Yosianto, Marketing Manager CitraLand Driyorejo CBD, pihaknya memang sudah beberapa kali mengadakan dengan menggandeng komunitas dan influencer. Sebab event seperti ini dinilai efektif untuk mengenalkan dan mendongkrak penjualan.

Kali ini pihaknya menggandeng influencer dan komunitas Brio-Genk. Mereka diajak keliling perumahan untuk melihat perkembangan Pembangunan dan fasilitas yang sudah ada. Selain itu mereka juga melihat-lihat rumah contoh tipe Charlene+ dan Bernhard. Selanjutnya mereka akan meng-upload di media sosial masing-masing seperti Instagram (IG), facebook (FB) TikTok dan lainnya.

“Cukup efektif. Dalam beberapa kali event sebelumnya selalu ada transaksi. Memang tidak langsung. Harus berproses,” kata Andreas, disela acara bersama Brio Genk dan Influencer di taman dan lapangan basket 3on3, Minggu (29/10).

Dia yakin, kehadiran para influencer dan komunitas Brio-Genk ini akan berimbas positif. Sebab dari pengalaman selama ini cukup bagus feedbacknya. Bisa lewat getok tular dalam komunitasnya atau melalui medsos masing-masing yang rata-rata memiliki folloer cukup banyak.

“Dengan begitu semakin banyak yang tahu progres apa saja yang ada disini dan tertarik untuk membeli rumah disini. Saat ini sudah beberapa unit yang terjual baik tipe Charlene+ maupun Bernhard,” imbuh Andreas.

Dikatakan, saat ini pihaknya fokus memasarkan dua tipe terbaru, Charlene+ dan Bernhard. Kedua menyasar segmen berbeda. Tipe Bernhard (99/112) membidik segmen yang sudah mapan. Desainya modern dengan fasad baru, megah dan smart doorlock. Lokasinya didepan dekat gerbang utama.

Tipe Bernhard dibangun dua lantai dan memiliki ruang keluarga yang luas. Dibagian belakang dilengkapi taman sehingga terasa lebih hommy. Memiliki tiga kamar tidur dimana master bedroomnya dilengkapi kamar mandi dalam sehingga lebih nyaman. Tipe Bernhard ditawarkan dengan harga Rp 1,7 miliar.

Sedangkan rumah tipe Charlene+ membidik segmen milenial atau keluarga muda. Rumah tipe Charlene+ dibangun satu dengan satu lantai kamar tidur dan satu kamar mandi. Tipe Charlene+ memiliki luas tanah 75 m2 dan luas bangunan 39 m2.

Namun tipe Charlene+ memiliki halaman belakang (backyard) yang cukup luas sehingga nanti bisa dikembangkan lagi menyesuaikan kebutuhan penghuni. Saat ini rumah tipe Charlene+ dipasarkan dengan harga mulai Rp 700-an juta. Sedangkan yang fullfurnished KPR harganya Rp 975 juta.

“Sekarang rumah contoh tipe Bernhard dan Charlene+ sudah jadi. Calon pembeli bisa melihat detailnya bagaimana layout rungannya, kamarnya dan desainya. Sekarang sudah beberapa unit yang terjual,” ujar Andreas.

Soal PPN-DTP, dia mengaku sangat antusias menyambut kebijakan tersebut, Kebijakan Free PPN dari pemerintah untuk rumah dibawah Rp 2 miliar ini diyakini akan membuat pasar rumah semakin bagus. Sebab konsumen bisa berhemat sekitar 11 persen dari pembebasan pemerintah.

Dan kebetulan saat ini pihaknya memiliki rumah ready sekitar 20 unit dengan berbagai tipe. Harganya berkisar mulai Rp 700-an juta hingga Rp 1,7 miliar. Sehingga untuk mereka yang mau segera pindah dan menempati rumah baru, maka bisa memliih rumah ready stock dan bebas PPN 11 persen.

“Tapi kami masih menungggu teknisnya bagaimana. Yang pasti kebijakan free PPN ini akan membuat pasar properti meningkat. Apalagi kami punya banyak rumah ready dari berbagai tipe yang bisa ikut program ini. Kami sambut baik kebijakan free PPN ini,” pungkas Andreas Yosianto. BJ1