Jaga Komitmen, Ciputra World Lakukan Topping SOHO, Office dan Sky Residence

SURABAYA – Virus Corona yang sedang mewabah di Indonesia tidak menghalangi Ciputra Group untuk melakukan topping off pembangunan phase 3 super blok Ciputra World Surabaya (CWS). Topping off bangunan yang terdiri atas Office CWS, VieLoft SOHO, & Sky Residence dilakukan tanggal 24 Maret 2020.

“Kami tetap komitmen menyelesaikan tepat waktu. Tapi, topping off kami lakukan secara internal karena kami peduli kesehatan dan keselamatan serta turut mencegah penyebaran Virus COVID-19,” kata Sutoto Yakobus, senjor direktur Ciputra Group.

Dikatakan, Ciputra World Surabaya merupakan superblok mewah dan prestisius yang berdiri dilahan seluas hampir 10 hektar dan berlokasi di central business district (CBD) Mayjen Sungkono, Surabaya.

“Superblok CWS terdiri dari lifestyle mall, hotel, apartments, SOHO, dan office tower. Semuanya terintegrasi dalam satu komplek. Selain praktis dan nyaman juga efesien namun tetap prestise,” tambahnya.

Dia mengaku, Covid-19 akan berpengaruh terhadap pasar property. Sebab ada himbauan mengadakan keramaian. Padahal salah satu cara untuk menggerakan ekonomi lewat berbagai kegiatan yang melibatkan banyak orang.

“Tapi market office di Surabaya masih bagus. Demand masih tinggi. Yang agak menurun itu apartemen. Mungkin sudah banyak di Surabaya,” tandasnya.

Tutut Gunaedi, operational general manager CWS menambahkan, Ciputra World Office, Vieloft SOHO dan Sky Residence memiliki akses langsung ke lifestyle mall Ciputra World seluas 157 ribu m2 (termasuk mall extension).

Mall extension Ciputra World hadir dengan konsep terbaru yakni outdoor park menghadap Jalan Mayjen Sungkono yang terkoneksi dengan kafe dan lounge. Sangat cocok untuk outdoor event seperti live music, launching, atau outdoor activities lainnya.
“Extension mall juga banyak kafe dan resto ternama serta dilengkapi berbagai kebutuhan pengunjung seperti, playground, entertainment, dan olahraga. Juga ada skylight garden di lantai 3 hingga 7. Pengunjung bisa menikmati sensasi di taman terbuka yang dibalut dengan kaca. Mall akan buka pada September 2020,” kata Tutut.

Sementara itu, Office CWS dibangun 30 lantai dengan desain yang futuristic sehingga terkesan lebih premium, modern, serta elegan. Fasad office juga dilengkapi dengan thematic art installation akan segera menjadi sebuah icon Kota Surabaya.

“Office kami bangaun 413 unit dan sekarang sudah terjual 70 persen. Kami yakin sisa unit akan segera habis. Banyak yang berminat karena bangunan sudah selesai tinggal finishing saja. Bahkan ada beberapa yang membeli bloking satu lantai dan setengah lantai,” tandas Tutut.

Pihaknya juga menyediakan satu lantai khusus di lantai 6 Office CWS untuk bisnis Beauty and Wellness.Luasnya mulai 69 meter persegi dan bisa digabungkan sesuai kebutuhan. Sangat cocok bagi para entrepreneur yang akan membuka bisnis di bidang Luxury Salon, Luxury Spa, Nutrion, Dental Care, Chiropractic Care, Bridal Services.
“Office juga kami lengkapi dengan high tech berbasis internet nirkabel dan bisa dioperasikan 24 jam sesuai kebutuhan customer,” tambahnya.

Selain itu, phase 3 juga terdapat Vieloft SOHO. Jumlahnya terbatas hanya 274 unit dengan luas mulai 78 meter. Hingga kemarin sudah terjual 60 persen. SOHO akan menjadi trend kedepan. Selain bisa dipakai untuk hunian juga bisa untuk kantor.

“Serah terima SOHO dan Office akan kami lakukan pada Desember 2020,” katanya.

Sedangkan Sky Residence diluncurkan dengdan jumlah terbatas, enam lantai dengan total 90 unit. Lokasinya strategis karena berada dilantai paling atas lantai 31 hingga 36 sehingga viewnya sangat bagus, view golf dan view kota Surabaya.

Ada beberapa tipe dua bedroom dengan luas mulai 68 m2. Sky Residence dengan berbagai fasilitas mewah seperti private lobby lounge, platinum lift dan empat passenger lift. Sky Residence akan mulai serah terima pada April 2021.

“Selain bisa dihuni sendiri, juga bisa disewakan dengan sewa yang tinggi. Banyak ekspatriat disini seperti dari Jepang, Korea, China dan Belanda. Selain fasilitas lengkap, juga dekat akses jalan tol sehingga kemana-mana sangat mudah,” ujar Tutut Gunaedi.

Saat ini pihaknya juga mengadakan Pameran di atrium Mall CWS mulai tanggal 16-29 Maret 2020. Selama pameran pihaknya memberikan berbagi promo menarik seperti free biaya KPR, free BPHTB, free service charge selama 5 tahun. (ris)